Penerapan Pemotongan Tunjangan Kinerja Anggota Bid Tik Polda Bali Yang Ditentukan Dalam Kehadiran Jumlah Kerja

Authors

  • Made Putra Jaya AMARTHA Universitas Pendidikan Nasional, Indonesia
  • I.A. Oka MARTINI Universitas Pendidikan Nasional, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.38142/ahjpm.v2i2.750

Keywords:

Kehadiran, Tunjangan Kinerja, BID TIK Polda Bali

Abstract

Tunjangan kinerja dapat menjadi salah satu faktor yang meningkatkan kedisiplinan karyawan di dalam kehadiran anggota BID TIK Polda Bali. Kinerja yang baik mencerminkan hasil pekerjaan yang optimal, sesuai dengan standar organisasi, dan secara keseluruhan mendukung tercapainya tujuan organisasi tersebut.  Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui penerapan pemotongan tunjangan kinerja berdasar tingkat kehadiran jumlah kerja di BID TIK Polda Bali. Penelitian berupa observasi deskriptif dengan mengamati kehadiran dan tunjangan 65 anggota. Terdapat 65 anggota dengan persentase 78% dengan kehadiran penuh dan 22% tidak hadir satu hari per bulan Juni-Juli 2023. Tingkat kehadiran mempengaruhi tunjangan kinerja dengan kategori kelas jabatan sebagai berikut kelas 13 (Rp8,562,000); kelas 11 (Rp5,183,000); kelas 10 (Rp4,551,000); kelas 9 (Rp3,781,000); kelas 8 (Rp3,319,000); kelas 7 (Rp2,928,000) dan kelas 5 (Rp2,493,000). Berdasarkan kehadiran dan kelas jabatan terdapat 14 anggota mengalami pemotongan. Pemotongan izin dengan dikalikan 1% tunjangan. Dengan rincian 1 anggota kelas  jabatan 7,9 dan 10, serta 11 anggota kelas jabatan 5. Total pengurangan sebesar Rp386.830 per Juni-Juli 2023. Saran berupa apel berkala dengan komunikasi kebijakan; penjelasan insentif dan konsekuensi; motivasi penguatan positif; edukasi pentingnya kehadiran; identifikasi hambatan kehadiran, penyuluhan kesehatan dan kesejahteraan.

References

ABDUSSAMAD, Z., & MUHTAR, M. H. (2022). Etika penggunaan media sosial dalam promosi destinasi wisata di desa patoameme. Akuntansi Dan Humaniora: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(2), 134–141.

Agnes, A., & Riandari, F. (2022). Perancangan Sistem Pendukung Keputusan dengan Metode Simple Additive Weighting dalam Penentuan Tunjangan Kinerja Pegawai pada Kantor Spripim Polda Sumatera Utara. Journal Information Technology, Software Engineering and Networking, 1(2), 245-252.

Asbudirman, A., & Hamzah, N. (2023). Pengaruh Pengawasan dan Kode Etik Bidang Propam terhadap Kinerja melalui Disiplin Kerja Personil. Management and Accounting Research Statistics, 3(2), 126-145.

Badaruddin, B., & Oktaviani, A. R. (2023). Pengaruh Kecerdasan Emosional, Kesejahteraan Pegawai, dan Motivasi terhadap Kinerja Pegawai Ditlatas Polda SULSEL. Ezenza Journal (EJ), 2(1), 50-63.

Dunan, H., & Sari, S. Y. (2023). Pengaruh Tunjangan Kinerja dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Pegawai di Kantor Kecamatan Panjang Kota Bandar Lampung. Jurnal EMT KITA, 7(2), 530-537. https://doi.org/10.35870/emt.v7i2.1178

Mardjuni, S., Karim, A., & Thanwain, T. (2023). Analisis Tunjangan Kinerja Anggota Ditpamobvit pada Polisi Daerah Sulawesi Selatan. SEIKO: Journal of Management & Business, 6(1), 634-646.

Saputra, D., Rosadi, B., & Sucipto, B. (2023). Pengaruh Tunjangan Kinerja dan Kompetensi terhadap Kinerja Pegawai pada Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Jawa Barat. Journal Publicuho, 6(2), 377-389. https://doi.org/10.35817/publicuho.v6i2.129

Sari, A. K., Umiyati, S., Tamrin, M. H., & Ratnawati, S. (2023). Efektivitas Aplikasi Program e-Kinerja Berbasis e-Government (Studi Kasus pada Bagian Sumber Daya (BAGSUMDA) Polresta Sidoarjo). Governance, JKMP (Governance, Jurnal Kebijakan & Manajemen Publik), 13(1), 32-41. https://doi.org/10.38156/gjkmp.v13i1.166

Soepalman, A. A., Daga, R., & Hatta, M. (2023). Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Fasilitas terhadap Kinerja melalui Motivasi Personil di Direktorat Lalulintas Polda Sulawesi Selatan. Jurnal Sains Manajemen Nitro, 2(1), 111-121. https://doi.org/10.56858/jsmn.v2i1.131

Salsabillah, D. P., Trang, I., & Lumantow, R. Y. (2023). Pengaruh Remunerasi dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Anggota Direktorat Lalu Lintas Polda Sulawesi Barat. Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi, 11(1), 1360-1369.

Sulistyowati, S., Setiadi, P. B., & Rahayu, S. (2022). Pengaruh Kepemimpinan, Budaya Kerja dan Tunjangan Kinerja terhadap Kinerja Pegawai. Eqien-Jurnal Ekonomi dan Bisnis, 11(04), 569-572. https://doi.org/10.34308/eqien.v11i04.1319

Downloads

Published

2023-06-30