Pemberdayaan UMKM Bali Melalui Jejaring E-commerce
Keywords:
Pemasaran E-Commerce, Pertumbuhan UMKM BaliAbstract
Salah satu dampak dari COVID-19 adalah kemrosotan ekonomi. Para pengusaha harus menemukan alternatif solusi untuk bisa memasarkan produk atau jasa mereka. Para pelaku bisnis mengoptimalkan pemasaran online dan digital branding sebagai sarana komunikasi dengan konsumennya. Bali sebagai daerah yang paling terdampak pandemi Covid-19 dimana sebagian besar ekonomi Bali bertumpu pada pariwisata. Gubernur Bali membuka satu terobosan penjualan online yang dipimpin oleh PT. Bali Unggul Sejahtera. Perusahaan ini menghimpun UMKM Bali yang penjualannya diarahkan ke situs online dengan payung bisnis online Bali Mall. Penjualan tidak hanya diarahkan ke konsumen umum, tetapi juga sudah dilinkkan ke LKPP (Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah) sehingga UMKM berjualan kepada bendaharawan pemerintah. Tujuan PKM ini adalah membantu UMKM yang belum bergabung dengan Bali Mall menjadi bagian dari Bali Mall, sedangkan yang sudah bergabung diberikan pelatihan aspek perpajakan E-Commerce, sehingga UMKM tidak takut masuk ke pemasaran online dan digital branding ditengah pandemi COVID-19. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk membantu UMKM Bali dalam memahami metode dan cara pemasaran online untuk dapat meningkatkan penjualan UMKM Bali secara bertahap. Metode kegiatan pengabdian dimulai dari survey lapangan dengan Bali Mall sebagai pemilik payung pemasaran online untuk mengidentifikasi kebutuhan, peluang dan tantangan yang dihadapi dalam memasuki pemasaran online. Selanjutnya dilakukan sosialisasi dan pelatihan oleh tim pengabdi. Hasil yang didapatkan adalah pengetahuan peserta menjadi meningkat dari tidak memahami menjadi memahami pemasaran online dan bersiap memasuki pasar online.
References
Halim, A., Bawono, I. R., & Dara, A. (2014). Perpajakan: Konsep, Aplikasi, Contoh, dan Studi Kasus. Jakarta: Salemba Empat.
Ikhsan, A. (2014). Perpajakan. Yogyakarta: BPFE UGM.
Jayawarsa, A. K., Purnami, A. S., & Saputra, K. A. K. (2021). Meaning The Economic Existence and Financial Management of The Small Organization of a Traditional Village In Bali. International Journal of Business, Economics and Law, 24(5), 8-15.
Kanwil Direktorat Jenderal Pajak. (2016). Materi Terbuka Kesadaran Pajak untuk Perguruan Tinggi, Tim Edukadi Perpajakan. Cetakan I.
Kementrian Keuangan Republik Indonesia. Direktorat Jenderal Pajak. Direktorat Jenderal Penyuluhan Pelayanan dan Humas. (2011). Undang-Undang Perpajakan. Susunan Dalam Satu Naskah
Keputusan Direktur Jenderal Pajak Nomor: 417/Pj/2001 tentang Petunjuk Pemungutan PPh Pasal 22, Sifat dan Besarnya pungutan serta tata cara Pelaporannya
Keputusan Menteri Keuangan Nomor 192/PMK.03/2007 Tentang Kepatuhan Wajib Pajak
Mardiasmo. (2014). Perpajakan. Yogyakarta: Andi Offset.
Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 210/PMK.03/2008 tentang Penunjukan Pemugut Pajak Penghasilan Pasal 22, Sifat dan Besarnya pungutan, serta tata cara penyetoran dan pelaporannya
Peraturan Pemerintah Nomor 23/PMK.03/2020 tentang Insentif pajak untuk wajib pajak terdampak wabah virus corona
Pohan, C.A. (2013). Manajemen Perpajakan.Yogyakarta: Andi Offset.
Saputra, K. A. K., & Kawisana, P. G. W. P. (2021). Analysis of The Influence of Power, Auditor Experience and Task Complexity on Audit Judgment. PalArch's Journal of Archaeology of Egypt/Egyptology, 18(4), 6370-6379.
Sara, I. M., Saputra, K. A. K., & Larasdiputra, G. D. (2021). Community Service Activities for Development of Potential Tourism Villages In Bali (A Study Based On Community Service In Siangan Village, Gianyar). PalArch's Journal of Archaeology of Egypt/Egyptology, 18(4), 6358-6369.
Sastri, I.I.D.A.M. (2018) Pendekatan sosial sebagai upaya Kanwil DJP Bali mengurangi Tax Avoidance. WICAKSANA: Jurnal Lingkungan dan Pembangunan, 2(1). https://www.ejournal.warmadewa.ac.id/index.php/wicaksana/issue/view/91
Yoga, I. G. A. P., Nida, D. R. P. P., & Dewi, A. A. S. L. (2021). Pelatihan Aspek Perpajakan Bendaharawan Kabupaten Bangli. Jurnal Dharma Jnana, 1(2), 65-74.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 I Gusti Agung Prama YOGA, Ida I Dewa Ayu Manik SASTRI, Ni Made Puspasutari UJIANTI
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.